7 Oppa Kharismatik dan Dramanya yang Terfavorit


Siapa yang kalau menonton drama Korea alasan utamanya adalah aktor utamanya? Sayaaa~ Haha. Jujur saja sebelum membaca sinopsis atau mencari tau garis besar mengenai cerita dalam suatu drama Korea, yang aku tanya pertama kali adalah, "Pemainnya siapa aja?"

Karena salah satu alasan menonton drama Korea adalah untuk menghibur diri, jadi aku menggap sah-sah saja kalau visual pemain adalah kunci utama apakah aku akan mulai menonton episode satu atau tidak.

Sebenarnya bertaburan ya aktor dan aktris Korea yang membintangi ratusan bahkan ribuan judul drama, tapi yang aku tonton sepertinya mereka lagi mereka lagi. Ada masa dimana semua judul aku tonton tanpa pandang siapa pemainnya, tapi banyak yang berhenti begitu saja sebelum semua episodenya selesai. Ujung-ujungnya yang menarik di tonton ya drama yang dibintangi oppa-oppa kesukaanku. Muehehe~


Oppa? Naon sih oppa-opaa-an? Hoho. Oppa dalam bahasa Korea berarti kakak laki-laki, panggilan untuk perempuan yang lebih muda pada laki-laki yang lebih tua. Tidak mesti harus kakak laki-laki kandung yang dipanggil oppa, kakak-kakak-an alias panggilan kesayangan pada siapapun laki-laki yang lebih tua juga bisa.

Setelah membuat daftar oppa-oppa yang dramanya paling sering aku tonton, ternyata ada 7 nih yang harus dimasukkan dalam tulisan kali ini. Selain karena visualnya yang bikin anteng nonton semua dramanya hingga tamat, aktingnya juga totalitas dan jalan cerita dari dramanya menarik untuk diikuti.

Berikut adalah ke-7 oppa dengan semua list dramanya yang sudah aku tonton dan dramanya yang paling aku suka :

1. Lee Min Ho - The King Eternal Monarch

Source : viva.co.id
Sepertinya, oppa kelahiran tahun 1987 ini menjadi aktor Korea yang dramanya selalu menarik untuk ditonton. Sejak namanya mulai melambung melalui Boys Over Flower (2009) sebagai Gu Jun Pyo, aku lalu menonton drama-dramanya yang lain.

Personal Taste (2010), City Hunter (2011), Faith (2012), The Heirs (2013), Legend of the Blue Sea (2016-2017) hingga yang terakhir adalah The King Eternal Monarch (2020) adalah judul-judul drama dimana Lee Min Ho sebagai pemeran utamanya dan semua aku tonton.

Dari sekian judul tersebut, drama yang paling bikin gagal move on dari visualnya Lee Min Ho oppa adalah The King Eternal Monarch yang baru selesai tayang bulan Juni 2020 kemarin. Dalam drama tersebut, Lee Min Ho tampak selalu gagah dan keren serta berkharisma sebagai Raja Kerajaan Corea. Gantengnya pun paripurna, bikin betah nonton 16 episode.


Jalan cerita dalam TKEM sungguh menarik, bikin penasaran di setiap episodenya. Meskipun pemeran utama wanita dan ending ceritanya cukup mengecewakan, tapi Lee Min Ho oppa membuatku bertahan dari awal hingga akhir. Lee Min Ho menjadi aktor yang dramanya paling banyak aku tonton, oleh sebab itu namanya tertulis di urutan paling atas list ini.

2. Ji Sung - Innocent Defendant

Source : viva.co.id
Ahjusshi rasa oppa, aktor yang usianya menginjak 43 tahun ini selalu membuatku terpesona dengan aktingnya yang nggak ngerti lagi super keren. Awal mula kenal dengan dirinya saat menonton Protect The Boss, 2011 silam.

Dulu, nggak ngeh dengan kehadiran Ji Sung sebagai aktor papan atas Korea Selatan. Sampai aku menonton Kill Me Heal Me di tahun 2015, dimana dalam drama tersebut ia memerankan Cha Do Hyun, seorang laki-laki dengan Dissosiative Identity Disorder (DID) yang mana ia memiliki 7 kepribadian yang berbeda.

Yuhuu! Ji Sung memerankan 7 karakter yang berbeda-beda dengan sangat baik. Dari sana aku mulai menaruh perhatian pada suami dari aktris Lee Bo Young ini. As a fan ya, guys!

Setelah Kill Me Heal Me, aku juga menonton dramanya yang lain seperti Innocent Defendant (2017) dan Doctor John (2019). Semua dramanya nggak ada yang gagal, baguuusss bangeeet semua! Ehm, behave please... Oke, benerin posisi nulis.

Susah sih memilih yang terfavorit dari drama-drama Ji Sung oppa, tapi kalau harus memilih satu drama aku akan memilih Innocent Defendant sebagai drama Ji Sung yang terbaik (versi aku). Dalam drama tersebut, ia sukses besar memerankan seorang yang hampir gila karena hilang ingatan dan dipenjarakan atas tuduhan membunuh istri serta anaknya sendiri.

Dengan segala keterbatasan baik gerak maupun memori, ia mencoba membongkar kasus sebenarnya dari balik jeruji tahanan. Menontonnya membuatku ikut merasakan segala emosinya dan originalitas serta toltalitasnya dalam memerankan Park Jung Woo.

Aduh, kata-kata tidak cukup menggambarkan betapa aku terhanyut oleh akting oppa yang satu ini jadi kita sudahi saja pembahasan tentangnya!

3. Kim Soo Hyun - It's Okay To Not Be Okay

Source : viva.co.id
Oppa yang usianya sama dengan usia suamiku ini juga selalu menarik perhatianku tiap ia membintangi sebuah drama. Pertama kali aku melihatnya adalah saat membintangi Dream High di tahun 2011, eh! Kok ni cowok lumayan uga ya?! Lanjut deh nonton drama doi berikut-berikutnya.

The Moon That Embraces The Sun (2012), My Love From Another Star (2013) serta It's Okay To Not Be Okay (2020) adalah drama Kim Soo Hyun yang sudah aku tonton.

Selain visualnya, yang bikin kesengsem adalah aktingnya yang nggak jaim dan totalitas. Kim Soo Hyun juga membuatku menonton drama ongoing setelah bertahun-tahun bisa bersabar untuk menunggu drama completed. Ya, sejak marathon nonton It's Okay To Not Be Okay dari episode 1-12 hanya dalam 3 hari, aku bersabar menantikan episodenya hingga tamat kemarin malam.

Dan diantara drama-drama Kim Soo Hyun yang sudah aku tonton, paling suka melihatnya memerankan Moon Gang Tae dalam It's Okay To Not Be Okay!

Pilihan yang sulit karena selama beberapa waktu aku tidak bisa move on dari My Love From Another Star, tapi he's even better if being a human than alien. Keberadaannya terasa lebih nyata dan dekat, halaah!

Di dalam drama It's Okay To Not Be Okay, Kim Soo Hyun bisa loh memerankan orang yang tampak kaku dan dingin lalu berubah menjadi seorang periang. Saat bersedih, ia pun tidak ragu menunjukkan wajah jeleknya ketika harus akting menangis.

Ceritanya bagus, aktingnya pun oke bangeet! Nggak heran It's Okay To Not Be Okay banyak direkomendasikan untuk ditonton di tahun 2020 ini.

4. Hyun Bin - Crash Landing On You

Source : viva.co.id
Entah sudah berapa kali aku menyebut nama Hyun Bin di blog ini. Haha. Sejak pertama menonton drama Secret Garden yang bikin sirik sama Gil Ra Im karena di-bucin-in oleh Kim Joo Won, aku selalu tertarik dengan drama yang dimainkan oleh Hyun Bin.

Memang jumlah dramanya yang sudah aku tonton tidak sebanyak Lee Min Ho atau Kim Soo Hyun, drama Hyun Bin selain Secret Garden yang sudah aku tonton adalah Hyde, Jekyll, Me (2015) dan Crash Landing On You (2019).

Setelah menonton Hyde, Jekyll, Me, aku baru menyadari betapa oppa tampan satu ini bertransformasi dari terakhir kali aku melihatnya di Secret Garden. Kemudian saat menonton Crash Landing On You dimana dia berperan sebagai Kapten Ri Jung Hyuk, tentara asal Korea Utara, aku tidak bisa tidak berkata, "Oppaa, fix aku padamu!" Haha.


Di bandingkan dengan saat bermain di Secret Garden, Hyun Bin dalam CLOY lebih terlihat laki banget. Meskipun aktingnya tidak sekocak saat ia berperan sebagai Gil Ra Im yang tertukar jiwa dengan Kim Joo Won, perannya sebagai warga negara Korea Utara leh uga lah!

5. Jo Jung Suk - Jealousy Incarnate

Source : viva.co.id
Kepiawaian akting dari new hot daddy kelahiran tahun 1980 ini sudah tidak perlu dipertanyakan lagi. Aku sendiri sudah mulai kagum dengannya saat bermain sebagai second lead dalam drama The King 2 Hearts (2012). Akhir kisah dirinya sungguh membuatku menghabiskan banyak tissue untuk menghapus air mata yang bercucuran.

Setelah itu, aku tertarik untuk mencoba menonton dramanya yang lain seperti Oh My Ghost (2015), Jealousy Incarnate (2016) dan yang terakhir adalah Hospital Playlist (2020). Ia pun muncul sebagai duyung laki-laki dalam The Legend of The Blue Sea (2016). Semua aktingnya daebak!

Jo Jung Suk tidak melulu mengambil peran yang begitu-begitu saja, ia pandai memerankan tokoh yang cool seperti di Oh My Ghost tapi juga bisa memerankan tokoh yang supel seperti di Hospital Playlist.

Perannya yang menjadi favoritku adalah saat dirinya menjadi Lee Hwa Sin dalam Jealousy Incarnate. Ia bermain peran sebagai laki-laki yang harus menjalani pengobatan kanker payudara. Wow! It so unusual, kan? 

Tapi yang membuat drama ini menjadi drama Jo Jung Suk yang paling kusuka bukan karena cerita kanker payudaranya, melainkan aktingnya saat terbakar cemburu melihat Pyo Na Ri, wanita yang pernah suka padanya justru berpaling dan memacari sahabatnya sendiri.

Gemash banget loohh liat cowok jealous sampai sebegitunya! Pada waktu melihat Hwa Sin berapi-api menahan emosi ketika Pyo Na Ri menghabiskan waktu dengan Go Jung Won, emosinya tu sampai padaku yang menontonnya! Sedih dan murka banget kayaknya kehilangan fan setianya. Haha.

6. Ji Chang Wook - Healer

Source : viva.co.id
Bisa dibilang aku terpesona pada pandangan pertama dengan Ji Chang Wook saat ia bermain dalam drama Healer tahun 2014 silam. Ketika itu aku betul-betul susah berkedip melihat oppa kelahiran 1987 ini. Haha.

Berterima kasih sekali pada teman sekamarku di kamar mess nomor 305, Mbak Dela, yang sangat mendorong-dorongku untuk menonton drama ini. Setelah menonton Healer, aku auto penasaran dengan akting Ji Chang Wook dalam judul drama lainnya.

Aktingnya di The K2 (2016) tidak berbeda jauh dengan di Healer, ia memerankan tokoh yang jago bertarung dan dingin-dingin namun penuh perhatian. Ngeselin-ngeselin tapi sayang, sebel (seneng betul) banget sama cowok macam itu! Pengalaman pribadi, Neng? Haha.

Tidak hanya mengambil peran sebagai cowok macho jago bela diri, Ji Chang Wook juga memerankan tokoh yang lebih casual dalam Suspicious Partner (2017) dan Melting Me Softly (2019). Tapi, entah karena partnernya yang kurang oke atau jalan ceritanya yang terlalu flat, aku tidak menyelesaikan dua judul tersebut.

Terakhir Ji Chang Wook bermain dalam Backstreet Rookie (2020) yang baru saja tamat, lagi-lagi setelah melihat aktingnya di beberapa episode aku tidak melanjutkan menonton drama tersebut. Sepertinya masih gagal move on dari Healer nih, karena selalu terbayang-bayang aktingnya dalam drama itu.

7. Lee Seung Gi - My Girlfriend is A Gumiho

Source : viva.co.id
Aku sempat menonton drama Brilliant Legacy yang tayang di tahun 2009 dan mencuri pandang pada Lee Seung Gi oppa untuk pertama kalinya.

Aku tidak mengikuti drama tersebut dari awal hingga akhir episode. Hanya sepenggal-sepenggal cerita dari beberapa episode. Menurutku, saat itu Lee Seung Gi belum terlihat menarik meskipun banyak teman-teman merekomendasikan drama ini.

Di tahun 2010, ia beradu peran dengan Shin Min Ah dalam drama My Girlfriend is A Gumiho dan membuatku terpikat oleh kharisma keduanya. Fix kayaknya wajib nonton drama-drama Lee Seung Gi dan Shin Min Ah yang lain, pikirku saat itu.

Aktor kelahiran 13 Januari 1987 ini ternyata di Korea Selatan sana terkenal sebagai aktor yang multitalent. Selain pemain film, variety show dan drama, Lee Seung Gi juga seorang penyanyi dan disebut-sebut sebagai Prince of Ballad.

Drama lainnya yang aku tonton adalah The King 2 Hearts (2012), Gu Family Book (2013) dan You're All Surrounded (2014). Aku juga tertarik untuk menonton variety show seperti Running Man yang menampilkannya sebagai bintang tamu.

My Girlfriend is A Gumiho adalah drama Lee Seung Gi (dan Shin Min Ah) yang paling kusuka. Akting keduanya bikin baper sampai-sampai hingga saat ini aku ingat part mana saja yang membuat perasaanku seperti diaduk-aduk. Huehehe..


Memang kalau berbicara suatu hal yang disuka, tak terasa cetak-cetek, tak-tik-tuk, jari jemari sudah menulis berparagraf-paragraf panjang seperti di atas. lol! Ya gimana dong, sesuka itu sama mereka ♥️

Pernah suatu ketika aku bertanya pada nae namja alias suamiku, "Mas, marah nggak kalau aku suka sama aktor Korea terus bilang dia ganteng banget?" dan untungnya dia santay baday menanggapi pertanyaan istrinya.

"Nggak. Da dia juga nggak tau kamu siapa, nggak akan kenal juga sama kamu," Bhaiqlah, lanjut ngefans kalau begitu. Haha.

Sekian dulu deh, celoteh tentang tujuh oppa yang dramanya paling sering ku tonton dan masing-masing drama favoritku yang mereka perankan.

Sukabumi, 10 Agustus 2020

Posting Komentar

2 Komentar

  1. Uwuuww...
    Oppa nya kak Ima terda-best laah...gak jeles kalo istrinya biasin artis korea.
    Hehhehe...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Karena gak mungkin juga jadi oppa d kehidupan nyata lendy eonni 😂

      Hapus