Teknologi Gaming Terdepan dalam ASUS ROG Phone 8

asus-rog-phone-8-picture

Bab baru dalam sejarah gaming akan segera dimulai, ASUS ROG Phone 8 digadang-gadang menjadi bintang baru dalam dunia teknologi. Bagi para pengguna ponsel pintar, terutama gamers, kehadiran ASUS seri Republic of Gamers (ROG) terbaru ini seolah menjawab semua kebutuhan penggunanya.

Tak hanya unggul dalam gaming, ponsel ini telah berevolusi menjadi game-changer dengan perangkat teknologi yang lebih premium. Sebagai pengguna ponsel yang juga suka nge-game, ngonten dan bekerja menggunakan ponsel, memiliki ponsel yang tangguh dengan performa terbaik adalah sebuah keharusan.

Asyiknya Bermain Game Melalui Ponsel Pintar

Frens, di pertengahan tahun 2023, data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan bahwa persentase jumlah penduduk di Indonesia yang menggunakan ponsel pintar adalah sebanyak 80%. Besarnya pengguna ponsel pintar ini membuat Indonesia menyumbang peran yang juga besar untuk industri game mobile.

Dahulu, mungkin kita menganggap bahwa ponsel merupakan sebuah alat komunikasi. Namun saat ini, kita dapat melihat bagaimana ponsel sudah berevolusi menjadi sebuah perangkat serba bisa yang memungkinkan para gamers Indonesia merasakan pengalaman gaming yang lebih seru dan bisa dimainkan di mana saja.

Baca juga: Main Game, Solusi Usir Bosan Saat WFH

Masih ingat nggak, zaman ketika kita seru-seruan mabar alias main bareng snake di ponsel yang belum secanggih sekarang? Bahkan hingga saat ini, main game di ponsel masih semenyenangkan itu, setidaknya itulah yang dirasakan oleh para gamers.

Adapun alasan-alasan yang membuat para gamers menikmati asyiknya bermain game melalui ponsel pintar adalah sebagai berikut:

mabar-asus-rog-phone-8

1. Merasakan Pengalaman yang Lebih Nyata

Kalau diperhatikan, teknologi terkini seperti layar AMOLED dengan refresh rate tinggi membuat sebuah game di dalam ponsel bisa tersaji dengan grafis yang memukau. Pengalaman ini akan membawa dunia game ke dalam genggaman para pemain dengan detail yang mengesankan.

Sebagai gamer, saya sangat merasakan perbedaan gaming menggunakan ponsel dari waktu ke waktu. Saat ini, bermain berbagai game di ponsel pintar memang terasa lebih seru, didukung oleh animasi dan kualitas grafis yang terasa lebih nyata.

2. Fleksibilitas Penggunaan

Smart phone zaman now memberikan banyak pilihan kepada para gamers untuk mengeksplorasi berbagai genre game. Kamu suka mainan yang seperti apa, nih? Game aksi, petualangan, time management, atau permainan yang membutuhkan strategi? 

Asyiknya gaming di ponsel pintar tidak terbatas pada banyaknya pilihan permainan, tapi juga kemudahan dalam membawa perangkat ke mana saja. Hal ini memungkinkan gamers bisa bermain kapan saja, tanpa terbatas waktu atau tempat.

3. Mudah Berkomunikasi dengan Gamers Lain

Selain itu, asyiknya gaming menggunakan ponsel pintar juga didukung oleh konektivitas yang memungkinkan para gamers terhubung satu sama lain. Melalui platform mobile game, para gamers bisa membentuk komunitas yang suportif dan solid.

Apalagi di masa sekarang, kita bisa melihat betapa turnamen dan berbagai kompetisi mobile gaming semakin marak. Dengan ponsel pintar, para pemain bisa menunjukkan skill mereka hingga meraih prestasi di tingkat global.

Membentuk jejaring antar atlet e-sport maupun gamers untuk mabar pun saat ini berada di ujung jari.

4. Perangkat yang Multifungsi

Seperti yang sebelumnya saya sebutkan, zaman dulu kita hanya mengenal ponsel sebagai alat komunikasi. Akan tetapi, seiring berkembangnya zaman dan teknologi, saat ini ponsel pintar menjadi perangkat yang sangat penting. Tak hanya sebagai alat komunikasi, namun multifungsi.

Ponsel pintar ternyata bisa mengubah cara kita berinteraksi dengan dunia sehari-hari. Dari sisi hiburan, ponsel pintar dapat menjadi teman kita mendengarkan musik, mengambil gambar maupun video melalui kamera, dan sebagai platform untuk menonton film atau bermain game dengan kualitas grafis yang sudah luar biasa.

Selain itu, sebagai alat penunjang produktivitas, kita bisa menggunakan berbagai aplikasi yang tersedia di ponsel pintar untuk mengatur jadwal, pekerjaan, dan tugas-tugas harian.

Dengan konektivitas internet yang cepat, smart phone juga membuka pintu untuk mengakses informasi dengan mudah, belanja online, dan berbagai layanan digital lainnya.

Baca juga: Tantangan Ibu Rumah Tangga yang Bekerja Remote

ASUS ROG Phone 8 sebagai Pelopor Evolusi Ponsel Gaming

ponsel-pintar-gaming-terbaru

Sebagai gamer yang juga senang bermain menggunakan ponsel, terkadang saya merasa kesal ketika sedang seru-serunya bermain, ponsel saya mendadak overheat atau jadi lambat karena nge-lag. Oh no! Inilah salah satu kekurangan dari ponsel yang tidak dirancang sebagai ponsel gaming.

Hadirnya ASUS seri ROG terbarunya yakni ROG Phone 8 dengan spesifikasinya yang luar biasa, menandakan sebuah evolusi ponsel gaming dengan teknologinya yang mutakhir. Selain nge-game bebas hambatan, para gamers bisa melakukan aktivitas lainnya dengan leluasa tanpa bantuan banyak perangkat lain.

1. Lebih dari Sekadar Permainan

Seri ROG Phone 8 tidak hanya mempertahankan reputasi gaming-nya yang sempurna, tetapi juga dirancang ulang sepenuhnya untuk menarik siapa pun yang menginginkan lebih dari sekadar ponsel harian.

Desain baru yang lebih tipis hingga 15% dari generasi sebelumnya menonjolkan keanggunan premium, tanpa mengorbankan performanya. Seri ROG Phone 8 bukan sekadar ponsel, melainkan bukti nyata akan kecanggihan dan kekuatan teknologi yang digunakannya.

Sebagai penantang dalam industri mobile gaming, ROG Phone 8 tidak hanya menghadirkan performa tak terkendali, tetapi juga inovasi yang luar biasa, serta desain yang menggabungkan estetika dengan fungsionalitas. Bagi gamer berdedikasi atau penggemar teknologi, ROG Phone 8 menawarkan peningkatan pengalaman dalam mobile gaming.

2. Performa yang Tak Terkendali

ROG Phone 8 didukung oleh Snapdragon® 8 Gen 3 Mobile Platform, RAM LPDDR5X 8533 Mbps, dan penyimpanan UFS 4.0 untuk kinerja optimal. Untuk mencegah panas berlebih selama sesi gaming, desain termal GameCool 8 menggunakan Rapid-Cooling Conductor yang mengalirkan panas langsung dari prosesor ke penutup belakang.

Dengan dukungan pendingin clip-on AeroActive Cooler X terbaru, ROG Phone 8 menawarkan efisiensi termal 1,2X lebih tinggi, menurunkan temperatur penutup belakang hingga 26°C.

Selain desain premium dan performa terbaik, ROG Phone 8 juga menjadi smartphone gaming pertama di dunia yang tahan debu dan air sesuai standar IP68, sehingga penggunanya bisa memakai tanpa khawatir.

3. Ultra-bright Display

ROG Phone 8 Pro menampilkan panel AMOLED fleksibel 6,78 inci dengan kecepatan refresh adaptif hingga 120 Hz, yang dapat disesuaikan secara otomatis untuk mengurangi konsumsi daya. Pengguna juga dapat memilih kecepatan refresh hingga 165 Hz untuk bermain dengan lancar dan kecepatan sampling sentuh 720 Hz untuk respons yang gesit dan sat-set.

Dengan tingkat kecerahan 2500 nits, ROG Phone 8 memberikan pengalaman gaming dan menonton film yang tetap optimal di bawah sinar matahari. Anywhere, anytime, pengguna ponsel ini bisa menonton dan bermain tanpa terkendala cuaca.

Kolaborasi dengan Pixelworks® juga menghasilkan visual dan akurasi warna terbaik di dunia, menjadikan tampilan layar pada ponsel ini tidak tertandingi.

4. AI Kamera Tingkat Pro

Seri ROG Phone 8 menghadirkan tri-camera system yang canggih, memberikan gamer dan kreator kesempatan untuk berkreasi dan mengeksplorasi secara lebih luas. 

Dukungan teknologi OZO Audio juga memberikan opsi untuk menghilangkan suara angin pada rekaman luar ruangan atau menangkap audio Surround 3D dengan ketepatan tinggi. Jadi, audio editing sudah bisa diminimalisir sejak dini. Asyik banget!


ROG Phone 8 memiliki kamera utama dengan sensor Sony 50 MP terbaru, memberikan gambar yang jernih. Lensa sudut lebar 24 mm cocok untuk pengambilan gambar di jalanan, dan mode zoom 2X mengubahnya menjadi lensa utama 50 mm yang serbaguna untuk fotografi potret dan maupun makanan.

Kualitas foto dan video ditingkatkan dengan 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilizer 3.0, menjamin video mulus dan foto bebas guncangan saat traveling. Stabilitas video terjamin dengan perangkat keras anti-guncangan OIS dan algoritme perangkat lunak EIS yang sudah ditingkatkan, menggunakan data giroskopis untuk mendeteksi gerakan dan memastikan video tetap stabil dalam berbagai kondisi.

ponsel-gaming-asus

Tak ketinggalan, seri ROG Phone 8 menghadirkan lensa telefoto 3X untuk pertama kalinya, memungkinkan pengambilan gambar objek yang jauh dengan hasil jernih dan tajam, terutama dalam kondisi minim cahaya dengan mode Night Photography. Dilengkapi juga dengan teknologi ASUS HyperClarity yang menggunakan file RAW untuk mempertahankan detail dalam foto hingga zoom 30X.

Kamera ultrawide 13 MP dengan lensa free-form dan algoritme canggihnya dapat mengurangi distorsi lensa, menghasilkan gambar memukau dan natural. Kualitas dan kejernihan yang luar biasa akan selalu diberikan dalam setiap pemotretan dan perekaman.

Di bagian depan terdapat kamera swafoto ultrawide 32 MP, dengan FoV yang ditingkatkan menjadi 90°, sempurna untuk selfie maupun wefie dan menjamin gambar bersih dengan noise yang minim, bahkan dalam kondisi cahaya yang kurang.

5. Fitur yang Disempurnakan AI

Tak lengkap rasanya jika ponsel pintar di era teknologi sekarang tidak disertai dengan artificial intelligence. Empat fitur AI yang terdapat pada ROG Phone 8 akan meningkatkan pengalaman bermain game. Dengan Background Mode dan X Capture, gamer dapat dengan mudah mengalihkan game ke latar belakang atau menangkap momen penting, menjadikan perangkat ini penting bagi gamer cerdas.

AI Grabber intuitif untuk menangkap teks dan X Sense memberikan tips saat dibutuhkan, semakin memberikan pengalaman yang kaya saat bermain game. Teknologi Machine-Learning Recognition kini memungkinkan AI Grabber mengambil teks langsung dari game, sementara X Capture dan X Sense 2.0 mendukung lebih banyak game terbaru melalui AI Pattern Recognition.

asus-gaming-phone

Seri ROG Phone 8 juga menawarkan berbagai fitur AI, seperti Semantic Search dengan bahasa alami di Galeri, Launcher, dan Pengaturan.

Ada pula AI Wallpaper yang menggunakan teknologi Stable Diffusion untuk menciptakan wallpaper yang menakjubkan, sementara teknologi AI noise-cancellation menghasilkan suara yang jernih dalam panggilan suara, panggilan video, dan komunikasi dalam game dengan meredam kebisingan dari dua arah.

6. AniMe Vision

ASUS seri ROG Phone 8 memberikan elemen unik yang dapat disesuaikan, seperti logo Aura RGB Lighting pada ROG Phone 8 dan layar Mini-LED Anime Vision pada ROG Phone 8 Pro / Pro Edition. Elemen-elemen tersebut memungkinkan penggunanya untuk mengekspresikan individualitas dan kreativitas mereka.

Anime Vision, dengan 341 elemen, dapat menampilkan animasi yang telah diatur sebelumnya atau buatan pengguna. Pemilik ROG Phone 8 Pro / Pro Edition dapat membuka kunci animasi rahasia dengan menempelkan punggung kedua ponsel satu sama lain.

Ketersediaan & harga

asus-rog-terbaru

Gimana, gamers, sudah nggak sabar ingin memiliki ASUS ROG Phone 8 dengan segala teknologi gaming terdepannya di atas? Setelah melihat semua spesifikasi luar biasa dari ponsel gaming yang bukan sekadar ponsel gaming biasa ini, pasti penasaran berapa harga yang dibanderol untuk produk ini.

Di bawah ini adalah price list dari ASUS ROG Phone 8 yang bisa kalian buru baik di toko online maupun offline:

  • ROG Phone 8 (12/256) Phantom Black - Rp. 10.999.000
  • ROG Phone 8 (12/256) Storm Grey - Rp. 10.999.000
  • ROG Phone 8 Pro (16/512) Phantom Black - Rp. 14.999.000
  • ROG Phone 8 Pro Edition (24/1T) Phantom Black - Rp. 19.999.000

Berhubung masih hangat dan fresh from the oven, bagi Mae frens yang nggak sabar ingin memiliki ponsel gaming dengan teknologi terdepan ini, kalian bisa ikutan First Sale Promo dan Consumer Launch Sale Promo dengan detail sebagai berikut:

First Sale Promo

  • Dapatkan free Aero Cooler Fan untuk setiap pembelian ROG Phone 8 dengan harga mulai dari Rp10.999.000.
  • Promo ini hanya berlaku sejak tanggal 20 Maret 2024 sampai 30 April 2024 di semua partners penjualan resmi ASUS baik online maupun offline.

Toko online: ERASPACE, TOKOPEDIA, BLIBLI, ASUS ONLINE STORE
Toko offline: ERAPHONE, URBAN REPUBLIC, ROG STORE, ASUS EXCLUSIVE STORE, ASUS AUTHORIZED PARTNERS.

Customer Launch Sales Promo

  • Dapatkan free Aero Cooler Fan + free Exclusive Merchandise kolaborasi ROG X PUBGM + Luckydraw dengan berbagai macam hadiah menarik untuk setiap pembelian ROG Phone 8 dengan harga mulai dari Rp10.999.000.
  • Promo hanya berlaku di offline event Consumer Launch ROG Phone 8 yang berlokasi di FX Sudirman, mulai tanggal 20 Maret 2024 samapi dengan 23 Maret 2024.

Agar Mae frens tetap up to date, pantengin aja media sosialnya ASUS di X (Twitter) dan Instagram @asusrog.id. Siap bermain dengan teknologi gaming terdepan bersama ASUS ROG Phone 8 Beyond Gaming? Yu, mumpung masih bisa dapat harga promo nih!

Tulisan ini diikutsertakan dalam ASUS ROG Phone 8 Blog Writing Competition di Blog Travelerien

Posting Komentar

17 Komentar

  1. Udah disempurnakan sama AI? Buset asus rog 8 ini keren binggo. Handphone canggih yang benar-benar mendukung para gamers sih. Tampilanua juga mewah yaa. Pantas disebut handphone gamers wong spesikasi dan teknologinya secanggih ituu 😍

    BalasHapus
  2. Oh my god, kameranya ASUS ROG Phone 8 mantap banget ya ada telefoto 3x, cocok banget nih buat kita yang pengen ambil foto tapi di posisi yang jauh, kaya saat lagi nonton konser kita masih bisa motret idola kita walau dari jarak jauh tapi hasilnya masih memuaskan, ya gak sih?

    BalasHapus
  3. Handphone yang bikin mupeng berat kalau lihat spesifikasinya. Kalau bisa menghadirkan dalam genggaman pastinya bikin makin percaya diri dan karya-karya digital makin mantap jaya. Semoga nanti bisa jadi milik deh. Pengen bangeeeet

    BalasHapus
  4. Iya, dulu dengan grafis seadanya pun udah senang aja ngegame di hp. Tapi, sekarang game online juga semakin canggih. Tentu akan semakin menyenangkan kalau hpnya juga mendukung. ROG phone memang jagoannya hp gaming

    BalasHapus
  5. HP nya cantik tapi harga sih lumayan mahal tpai apalah daya ingin membelinya

    BalasHapus
  6. Berbagai spesifikasi Rog Phone 8 ini memang menjadikannya terdepan dan sempurna buat ponsel gaming. tak hanya gaming tapi juga untuk content creator ya Kak. Pasti maksimal banget konten-konten yang dibikin. (Supadilah)

    BalasHapus
  7. Jaman dulu mah ngegamenya main tetris aja sekarang ngga kebayang kita bisa mabar pake ponsel pintar. Dan tentu aja ASUS ROG Phone 8 benar2 memahami para gamer sejati. Dengan performanyanya yang gahar banget. Selain buat gamers ternyata cocok juga buat content creator ya. Apalagi ada empat fitur yang disempurnakan AI juga. Makin kereennnn deh pokoknya!

    BalasHapus
  8. Saya pernah membaca sebuah artikel tentang bagaimana kerja seorang game creator berbasis AI. Pas baca tulisan ini saya langsung keinget. Wah sepertinya kalau para game creator tersebut menggunakan ponsel Seri ROG Phone 8 ini, pasti sangat menunjang sekali kerja mereka.

    BalasHapus
  9. makin ke sini ponsel dari ASUS makin cetar membahana ya kak
    speknya makin disempurnakan dengan berbagai kelengkapan yang dapat memudahkan para penggunanya

    BalasHapus
  10. ROG Phone 8 keren banget sih karena belum pernah ketemu sebuah HP gaming yang tipis, dan sangat soft jadi cocok buat cewek juga nggak cuma buat cowok aja

    BalasHapus
  11. Bikin mupeng kemampuan kameranya, selain memang untuk game, kameranya itu lho yang bikin salfok, bikin konten dan lainnya bisa dikerjakan dalam satu hape, asik banget deh.

    BalasHapus
  12. ponsel pintar, bisa dipake semua kalangan. Bisa untuk ngegame, aktivitas harian dan bisa juga mendukung kinerja para konten kreator. misal ria ricis pake ASUS ROG Phone 8 series, ponsel ASUS bakal semakin membumi ya. Kalau pegang langsung aku juga pasti menaruh rasa salut, karena terhera-heran

    BalasHapus
  13. Produk ASUS memang segmennya buat para pekerja kreatif. Saya punya adik sebagai ilustrator yang bekerja secara mandiri. Dia pun pakai gadget keluaran ASUS.

    BalasHapus
  14. Smartphine gaming yang super multi function ya. Benar-benar teknologi digital yang menjawab kebutuhan jaman.
    Gaming oke, ngekonten juga tancap gas. Jadi nggak perlu terlalu banyak gadget.

    BalasHapus
  15. Ah penasaran sekali dengan harga Asus Rog phone 8 ini. Sabar aja dulu kali ya sampai peluncuran resminya di Indonesia. Yang jelas smartphone ini bikin mupeng banget sih, multifungsi, bisa buat ngegame dan buat konten berkualitas juga

    BalasHapus
  16. Wah kalo main game pake ASUS ROG Phone 8 tanpa nge-lag nih pastinya. Main game lancar jaya apalagi kalo buat mabar ya. Keren nih ASUS ROG Phone 8.

    BalasHapus
  17. Mantap banget ponsel beyond gaming ASUS ROG 8 ini
    Main game lewat ponsel jadi tetap asik dan nyaman

    BalasHapus